Jumat, 24 Juli 2015

Keraton BUTON Setelah Lebaran

Sudah menjadi hal yang biasa, ketika menjelang hari lebaran baik Idul Fitri mapun Idul Adha kawasan Keraton Buton selalu di banjiri oleh pengunjung untuk sekedar merasakan sensasi berada di sebuah peradaban besar peninggalan kejayaan Kesultanan BUTON masa lalu. Inilah kawan, sebuah peradaban milik bangsa Indonesia yang patut dibanggakan.
Salah Satu Sudur Benteng Terluas diDunia

Mulai dari Masjid Agung Keraton Buton yang berdiri sejak abad ke XIII hingga Benteng Terluas diDunia di Baubau Buton Sulawesi Tenggara. Bagi warga metro Baubau, mengunjungi kawasan keraton buton adalah hal yang menyenangkan. Jejeran pasar kaget yang menjamur di dalam area masjid Agung Keraton Buton, mampu mewarnai khasanah sensasi berlebaran di kawasan Keraton Kesultanan Buton. Mulai dari pedagang makanan, asksessoris, sarung tenun buton, hingga photografer amatir siap melayani anda yang sedang berkunjung di kasawan ini. Biasanya kawasan Keraton dipadati oleh pengunjung hingga hari ke 7 pasca lebaran.

Inilah yang menjadi masalah kawan, kerumunan warga yang berkunjung di kawasan Keraton Buton menyisahkan sampah yang berserakan disetiap sudut Masjid Agung Keraton. Sejujurnya harus dimulai dari diri kita masing-masing bahwa kesadaran membuang sampah pada tempatnya adalah cara yang paling ampuh untuk menanggulangi masalah ini. Betapa tidak kawan, kebiasaan suka membuang sampat disembarang tempat, dapat merusak keindahan kawasan wisata sejarah Keraton Buton, dibutuhkan kerjasama dan kesadaran dari tiap-tiap pengunjung.

Disamping itu pula bagi pemerintah Kota Baubau, dalam hal ini instansi terkait yakni Dinas Pariwisata dan Dinas Kebersiahan dapat proaktif dan bekerja sama dalam membentuk suasana yang indah didalam kawasan Keraton Buton. Disini saya merasa bukan sok jadi orang yang sadar sendiri, tetapi melainkan tulisan ini merupakan teguran kepada saya pribadi yang sangat prihatin dan tidak mawu melihat kawasan Keraton Buton di penuhi oleh sampah-sampah yang tidak jelas.
Walau demikian adanya, Kawasan Keraton Buton masih merupakan lokasi faforit bagi saya pribadi untuk menghabiskan waktu dengan bersantai diatas benteng sambil melihat keindahan Kota Baubau dari atas bukit keraton. Saya hanya berpesan kepada saya pribadi dan anda sekalian pembaca yang budiman, bahwasanya ketika anda sedang berkunjung disebuah lokasi wisata kesadaran untuk mebuang sampah pada tempatnya harus disimpan didalam hati demi keindahan dan kenyamanan kita dalam berwisata.

Oleh karenaya, baik dikawasan Keraton Buton ataupun di lokasi wisata lain di Indonesia seyogyanya kita selalu bersikap selalu membuang sampah pada tempatnya, karena saya yakin jika lokasi wisata yang kita kunjungi indah dan bersih maka kenyamanan dalam berwisata pun semakin menyenagkan, bahkan mampu mengukir kenangan indah yang tak akan pernah terlupakan. Inilah bagian dari luapan emosi yang saya salurkan melalui media ini semoga bermanfaat bagi diri saya pribadi maupun anda sekalian pembaca yang budiman. (Voril Marpap)